Kumpulan Informasi Handphone Terbaru beserta Harga, Spesifikasi, Review Handphone Nokia, BlackBerry, Samsung, Sony, Smartphone, Android, Tablet, Motorola, Nexian, Mito, Cross, Apple, LG, Asus, Acer, Smartfren, Beyond, Oppo, IMO, K-Touch, HTC, HT Mobile, eTouch, Blueberry, Lenovo, Huawei, Update Tips Handphone Terbaru 2014

Tips Mengatasi Error 523 Di BlackBerry

Tips Mengatasi Error 523 Di BlackBerry | Update terbaru dari admin blog Handphone Terbaru 2014 pada hari ini kami mau bagikan beberapa Cara Mengatasi Error 523 Di BlackBerry. Buat teman-teman para pemakai ponsel BB perlu Anda simak tips yang akan saya berikan dibawah ini secara detailnya sebagai berikut:

Tips Mengatasi Error 523 Di BlackBerry

Kasus hang pada hanphone BlackBerry tentu sudah terdengar wajar-wajar saja, apalagi dengan beban aplikasi yang seabreg, hp BlackBerry yang prosesor dan RAM-nya terbatas kerap nge-hang. Bicara soal hang di BB, salah satu yang cukup populer adalah kasus “error523” atau “App Error 523,” atau kerap muncul juga dalam tulisan “JVM 523.” Identitas error tersebut selalu muncul saat hape nge-blank dengan layar berubah putih polos.

Nah, kenapa itu bisa terjadi? Menurut  situs helpblog.blackberry.com, kasus seperti diatas terjadi karena ada crash pada aplikasi. Bila yang muncul JVM 523, bisa jadi karena ada problem di aplikasi Java, JVM (java virtual machine). Lalu, bagaimana mengatasi problem tersebut?

Cabut Baterai
Secara resmi pihak BlackBerry menyarankan Anda untuk melakukan hard reset, wujudnya aksinya dengan mencabut baterai langsung. Jika setelah hard reset masih muncul pesan error5230 atau JVM 5230, maka Anda perlu update BlackBerry Device software anda. Anda dapat melakukan ini dengan menggunakan bantuan web BlackBerry Device Software. Berikut ini cara yang berbasis web untuk memperbaharui BlackBerry Device Software anda. Ikuti langkah-langkah berikut:

1. Hubungkan BlackBerry ke komputer menggunakan koneksi USB.

2. Pada komputer, Browse ke situs BlackBerry Device Software updates

3. Klik “Check for Updates”.

4. Jika alat bantu Application Loader tidak diinstal pada komputer, lakukan langkah-langkah berikut:
- Dalam File Download – pada kotak dialog Security Warning , klik “Run”.
- Di Internet Explorer – pada kotak dialog Security Warning, klik “Run”.
- Bila diminta, restart komputer.
- Pada komputer, arahkan ke situs BlackBerry Device Software updates

5. Klik “Check for Updates”.
- Jika Anda memiliki password yang ditetapkan pada ponsel BlackBerry Anda, ketikkan password di kotak dialog Unlock BlackBerry Device

6. Klik “OK”.

7. Pada bagian ini, Anda memiliki dua pilihan. Jika ada versi terbaru dari BlackBerry Device Software yang tersedia, klik “Get update”. Jika versi baru tidak tersedia silahkan reload kembali BlackBerry Device Software yang ditampilkan. Untuk melakukan ini, klik “View other versions” dan pilih “Current Version” kemudian klik “Install”.

Itulah update terbaru dari kami tentang "Tips Mengatasi Error 523 Di BlackBerry" semoga bermanfaat bagi teman-teman pembaca semua, dan khusus kamu para pengguna Android bisa kamu baca juga Cara Mendeteksi Malware Di Android. Terima kasih kami ucapkan atas kunjungan Anda.

Tips Mengatasi Error 523 Di BlackBerry

Posted by Handphone Terbaru 2014 Publish on 3:34 PM.

Silahkan Komentar Disini: